Pages

Blogger templates

Labels

Rabu, 22 Agustus 2012

10 Band Metal Paling Berpengaruh Di Dunia !!

Quote:
10. NAPALM DEATH

Quote:

Napalm Death adalah sebuah band grindcore/death metal yang paling bertahan lama, mereka berasal dari Birmingham, Inggris. Mulanya band dibentuk di desa Meriden dekat Birmingham, Inggris pada tahun 1981[4] oleh Nicholas Bullen dan Miles Ratledge, dengan nama band awal Civil Defence. Band-band baru yang influenced dari mereka seperti : Catherdal, Carcass
9. DEATH

Quote:
Death adalah band death metal Amerika yang paling berpengaruh, didirikan oleh vokalis sekaligus gitaris Chuck Schuldiner. Pada tahun 2001, band bubar karena kematian Schuldiner.
Mereka di akui sebagai salah satu grup paling berpengaruh di genre death metal. Debut album band "Scream Bloody Gore" dianggap sebagai pola genre tersebut, dijelaskan oleh para kritikus sebagai "Dokumen prototype pertama death metal". Hanya Schuldiner salah satu orang yang pertama tersisa di band dari awal hingga akhir. Para penulis biografi musik telah menganugerahi Schuldiner sebagai "bapak death metal".

8. SLAYER

Quote:
Slayer adalah grup musik thrash metal Amerika Serikat, dibentuk pada tahun 1982 oleh Jeff Hanneman dan Kerry King di Huntington Park, California. Kelompok ini telah menelurkan 10 album studio, 2 album live, dan 1 boxed set. Mereka mulai terkenal di tahun 1980-an terutama setelah album mereka Reign in Blood (1986). Bersama dengan Metallica, Anthrax, dan Megadeth mereka adalah 4 besar band thrash metal.

7. MANOWAR

Quote:
Manowar adalah band beraliran power metal yang mana lirik mereka sering berisikan tentang fantasi dan bagaimana menjadi seorang pejuang. Kalau didenger-denger, punya kesamaan seperti band-band sejenis setelah mereka : Hammerfall, Dragonforce.
6. CELTIC FROST
Quote:
Celtic Frost adalah pelopor band beraliran gothic metal yang paling pengaruh. Berbeda dengan progressive metal di mana percobaan dilakukan terutama dalam complex rhythms dan struktur lagu dan mempertahankan instrumen traditional, mereka menggunakan suara-suara yang tidak lazim.
5. MOTOR HEAD

Quote:
Motörhead adalah kelompok musik heavy metal yang didirikan pada 1975 di London, Britania Raya oleh pemain bas Lemmy Kilmister. Mereka telah meraih kesuksesan dan mempengaruhi banyak kelompok musik lainnya. Mereka juga dianggap sebagai salah satu band dalam New Wave of British Heavy Metal et Thrash Metal.
4. METALLICA

Quote:
Metallica didirikan pertama kali di Los Angeles - Amerika Serikat dengan nama The Young of Metal Attack. Beberapa bulan kemudian grup ini berganti nama dengan Metallica yang konon merupakan gabungan kata Metal dan Vodca. Nama Metallica sendiri sebenarnya adalah nama yang diusulkan untuk sebuah majalah musik yang dicuri oleh Lars Ulrich sebelum majalah tersebut mendapat nama tersebut. Cliff Burton (sang bassis) meninggal dalam kecelakaan bus 27/9/1986, posisinya digantikan oleh James Newsted, bassis dari grup Floatsam and Jetsam.
3. IRON MAIDEN

Quote:
Iron Maiden adalah kelompok musik heavy metal yang didirikan pada 1975 di London, Britania Raya oleh pemain bas Steve Harris. Mereka telah meraih kesuksesan dan mempengaruhi banyak kelompok musik lainnya. Vokal Bruce Dickinson yang sangat kuat benar-benar menguatkan band ini. Lirik lagu mereka catchy dan memorable.Mereka juga dianggap sebagai salah satu band dalam New Wave of British Heavy Metal. Band-band baru banyak yang terinspirasi dari mereka seperti : Bullet for My Valentine, Chilrdren of Bodom
2. JUDAS PRIEST

Quote:
Judas Priest adalah salah satu kelompok musik heavy metal paling berpengaruh. Band ini didirikan pada 1969 di Birmingham, Inggris oleh K.K. Downing dan Ian Hill. Formasi klasik mereka termasuk vokalis Rob Halford, gitaris K.K. Downing dan Glenn Tipton, dan bassist Ian Hill. Lagu mereka Painkiller, You’ve got another thing comin’, and Breaking the Law sangatlah classic dan keren. Salah satu band beraliran sport metal terbaik sepanjang masa.
1. BLACK SABBATH

Quote:
Black Sabbath adalah kelompok musik dari Inggris yang dianggap sebagai salah satu pendiri aliran musik heavy metal pertama. Didirikan oleh Ozzy Osbourne (vokal), Tony Iommi (gitar), Geezer Butler (bass) dan Bill Ward (drum), mereka telah mengalami sekian banyaknya pergantian personel sehingga pada satu saat hanya Iommi yang tersisa dari formasi awal. Black Sabbath juga telah beberapa kali mengadakan reuni dengan mantan-mantan anggotanya, baik di atas panggung maupun di studio rekaman. Saat ini status mereka adalah vakum, dengan masing-masing anggota berkonsentrasi pada solo karirnya.
Quote:
Lanjutkan Membacanya- 10 Band Metal Paling Berpengaruh Di Dunia !!

Sabtu, 04 Agustus 2012

NOAH

 
PERSONAL
Noah terbentuk pada 2 Agustus 2012. Beranggotakan Ariel (vokal), David (Keyboard), Lukman (gitar), Uki (gitar) dan Reza (drum), band ini merupakan nama baru dari Peterpan. Sejak kasus keluarnya dua personil lama Peterpan, Andika dan Indra pada tahun 2006, Ariel dan kawan-kawan dituntut untuk tidak lagi manggung menggunakan namaPeterpan.

KARIR
Peterpan terbentuk pada tahun 2000 di Bandung. Saat itu formasi awalnya adalah Ariel (vokal), Uki (gitar), Reza(drum), Lukman (gitar), Andika (keyboard) dan Indra (bass). Melalui single Mimpi Yang Sempurna yang masuk album kompilasi KISAH 2002 MALAM, nama Peterpan mulai dikenal luas tidak hanya masyarakat Bandung tapi juga Jakarta dan sekitarnya.

Kesuksesan single TAMAN LANGIT dilirik oleh Musica Studios dengan mengajak Peterpan untuk membuat album perdana mereka. Pada tahun 2003, album TAMAN LANGIT dirilis dan berhasil terjual sebanyak 650.000 keping. Sebuah gebrakan dilakukan Peterpan dengan menggelar konser maraton di enam provinsi dalam waktu 24 jam pada 18 Juli 2004. Konser ini dimulai dari Medan, Padang, Riau, Semarang, Semarang dan berakhir Surabaya pada pukul 23.00.

Tahun berikutnya, Peterpan merilis album kedua berjudul BINTANG DI SURGA. Mengulang sukses album sebelumnya, album BINTANG DI SURGA berhasil terjual sebanyak 3 juta kopi dan membuat Peterpan dianugerahi sebagai Artis Favorit Indonesia di MTV ASIA pada tahun 2005. Melihat animo masyarakat yang tinggi pada album ini,Peterpan merilis album VCD UNTUK SAHABAT PETERPAN yang berisi original VCD karaoke yang berisi video klip dan dokumentasi pemcahan rekor konser maraton tahun 2004.

Di tahun 2006, Indra dan Andika keluar dari Peterpan dengan alasan perbedaan visi. Saat keluar, Indra dan Andikamengajukan keberatan atas penggunaan nama Peterpan yang digunakan Ariel dan kawan-kawan. Pada tahun 2007Peterpan merilis album HARI YANG CERAH. Album ini merupakan album terakhir mereka dengan nama Peterpan.Tahun 2008 Peterpan merilis album the best yang berjudul SEBUAH NAMA SEBUAH CERITA.

DI tahun 2010, Peterpan diguncang kasus skandal video porno Ariel. Kasus ini mengharuskan Ariel menjalani hukuman selama 3 tahun 6 bulan. Namun Peterpan tidak berhenti berkarya, pada tahun 2012 mereka merilis album instrumen berjudul SUARA LAINNYA. Dalam album ini mereka memasukkan satu lagu yang diciptakan Ariel dalam penjara berjudul Dara dan satu lagu kolaborasi dengan Momo Geisha berjudul Cobalah Mengerti.

Pertengahan tahun 2012, Ariel yang mendapat keringanan hukuman akhirnya dibebaskan pada 23 Juli 2012. Seminggu kemudian, Ariel, Uki, Lukman dan David menggelar konferensi pers mengenai nama baru band mereka. Mereka akhirnya resmi menggunakan nama Noah, sebuah nama yang telah disiapkan sejak tahun 2010. Meski baru terbentuk Agustus 2012, namun Noah sudah disibukkan dengan rencana launching album mereka pada September 2012.

NOAH BAND
Lanjutkan Membacanya- NOAH

Rabu, 01 Agustus 2012

Jailbreak #1 Hari: Minggu Tanggal: 26 Agustus 2012 @Gedung Jayusman HTM: Rp 10.000,-

penggemar musik ber-genre Punk tentu tak akan melewatkan acara yang satu ini, bukan?
Jailbreak #1 yang dipersembahkan oleh M.A.P.U ini rencananya bakal dihelat pada:
Hari: Minggu
Tanggal: 26 Agustus 2012
Tempat: GEDUNG JAYUSMAN (jl.pisang candi Dieng Malang)
HTM: Rp 10.000,-
Registration: Rp 80.000,-
Acara ini juga akan dimeriahkan oleh band-band punk lainnya seperti:
EKSEKUSI (Batu)
RISEOUT (Bandung)
HADES (Bandung)
SPIRIT ATTACK (Bandung)
SUWEK MORI (Blitar)
KERETA JENAJAH (Garut)
GORE GRAVE (Garut)
IDEALIS SPARATIS (Jakarta)
COURVOISHIT#7
HARDTRICK
OBSESI MATI
SILENCE OF GOD
DREAMATORIUM
HARDFIGHTER
INHUMAN TORMENT
Informasi lebih lanjut bisa didapatkan melalui:
  • 08970405344
  • 08980012550
  • 08978647111
M.A.P.U Present JAILBREAK #1

M.A.P.U Present JAILBREAK #1
Lanjutkan Membacanya- Jailbreak #1 Hari: Minggu Tanggal: 26 Agustus 2012 @Gedung Jayusman HTM: Rp 10.000,-

Senin, 30 Juli 2012

Manfaat Musik Bagi Hidup Kita

- Stimulasi ingatan

Manfaat ini masih berhubungan dengan manfaat musik untuk kecerdasan. Musik berfungsi sebagai stimulus pembangkit ingatan ke masa lalu. Tak hanya membangkitkan pengalaman obyektifnya, tapi juga pengalaman subyektifnya (perasaan ketika mengalami hal tersebut). Pernahkah anda berpikir, jika anda pernah mendengar musik tertentu di masa lampau, anda tentunya akan mengasosiasikan musik dengan pengalaman masa lampau yang mungkin penah anda alami.

- Membangkitkan rasa nyaman

Manfaat musik untuk anak selanjutnya yaitu dapat membangkitkan rasa nyaman. Jika kita memperdengarkan musik lembut menjelang anak tidur, ia akan merasa nyaman di peraduan. Biasanya musik-musik tersebut berada pada tempo adagio, andante, moderato, yang tidak jauh dari ritme nadi atau detak jantung dalam hitungan 1 ketuk per detik, sedikit lebih cepat, sedikit lebih lambat. Bukan menggunakan tempo lento yang amat lambat atau presto yang amat cepat.

- Efek hipnotik

Musik memiliki efek hipnotik. Irama musik dapat memberikan dampak yang membuai. Hal ini disebut hypnotic effect (kesan hipnotik). Buktinya, ketika mendengar musik seseorang cenderung mengentak tangan atau kaki atau mengikuti senandung musiknya.

-Meningkatkan suasana hati (Mood)

Reaksi masing masing individu kala mendengarkan musik memang berbeda. Tetapi, apapun jenis musik yang kita pilih, sebuah penelitian 2011 di Kanada, yang diterbitkan jurnal Nature Neuroscience menunjukkan bahwa mendengar musik kesukaan kita akan merubah suasana hati dan membuat kita lebih relax.

Sementara itu penelitian lain di McGill University Montreal; “mendengarkan musik dapat memicu pelepasan hormon dopamin pada tubuh”.

“Otak sangat rumit – ada banyak unsur yang terlibat dalam menciptakan perasaan senang – tidak mengherankan jika ada penelitian yang menunjukkan bahwa pelepasan dopamin berhubungan dengan perasaan senang,” kata Bridget O’Connell, kepala informasi dari Mental Health Charity Mind.

-Membantu agar Fokus

Ini memang sedikit aneh, tetapi bukti menunjukkan bahwa mendenggarkan musik dapat membantu Anda untuk berkonsentrasi. Sebuah alat ‘digital tonic’ yang biasa disebut Ubrain, mengklaim dapat membantu pikiran fokus serta rileks.

Aplikasi ini didasarkan pada binaural beats (yang dapat merangsang aktivitas tertentu di otak) sehingga membantu Anda untuk meningkatkan energi, pikiran dan meningkatkan mood saat mendengarkan musik favorit.

“Dengan membantu korteks otak menghasilkan gelombang tertentu, kita dapat menginduksi beberapa bagian pada otak tetap terjaga, tergantung pada tujuan yang ingin kita lakukan,” jelas Paris psikolog klinis dari Brigitte Forgeot.

-Meningkatkan daya tahan tubuh

Mendengarkan musik tertentu sebenarnya bisa membantu Anda berlari lebih cepat. Sebuah studi di Brunel University, London Barat telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh sebesar 15 persen, meningkatkan semangat dan efisiensi energi 1-2 persen.

Sebaiknya, pilihlah lagu yang sesuai dengan tempo olahraga Anda. Mendengarkan musik sambil olahraga akan memberikan efek metronomik pada tubuh, sehingga memungkinkan Anda untuk berolahraga lebih lama.

-Kesehatan mental lebih baik

Musik juga sangat membantu bagi mereka yang bermasalah dengan kondisi mental yang kurang setabil.

“Dua cara musik dijadikan sebagai media terapi: baik sebagai sarana komunikasi dan ekspresi diri atau untuk kualitas inheren restoratif atau penyembuhan,” kata Bridget O’Connell.

-Redakan stres

Riset tahun 2011 dari lembaga sosial kesehatan mental menunjukkan, hampir sepertiga orang mendengarkan musik untuk memberikan semangat ketika sedang bekerja. Dan satu dari empat orang mengaku bahwa mereka mendengarkan musik saat perjalanan ke tempat kerja untuk membantu mengatasi stres.

-Perawatan pasien

Musik ternyata juga sangat memberikan dampak besar positif untuk membantu pengobatan penyakit jangka panjang, seperti penyakit jantung, kanker dan kondisi pernapasan.

Banyak percobaan telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu menurunkan detak jantung, tekanan darah dan membantu meredakan rasa sakit, kecemasan dan meningkatkan kualitas hidup pasien.

“Musik dapat sangat berguna bagi seseorang yang berada dalam situasi di mana mereka telah kehilangan kontrol dari lingkungan eksternal mereka,” kata dr Williamson.

“Dengan musik mereka bisa mendapatkan kembali rasa kontrol itu, dan menciptakan ketenangan pada diri sendiri serta mencegah beberapa gangguan yang ada di sekitar pasien,” tambahnya.
Lanjutkan Membacanya- Manfaat Musik Bagi Hidup Kita

Minggu, 29 Juli 2012

Agresi Menghitam #1

Agresi Menghitam
 ada yang menggemari musik-musik cadas? Ada acara hardcore yang wajib untuk kalian datangi lo. Judulnya adalah Agresi Menghitam #1. Acara ini akan diselenggarakan pada:

Hari: Minggu, 2 September 2012
Pukul: 10.00 - 21.00
Tempat: Gedung Jayusman, Jl. Raya Langsep no. 16, Malang (sebelah SD Pisang Candi/Depan Masjid Al Ikhlas)
HTM: Rp. 10.000, t-shirt event Rp. 65.000

Band-band yang akan tampil yaitu:
- Abriviate
- Artemisia
- Battle Fight
- Brother Killer
- Curse Of Death (Jkt)
- Dermentor Homicide
- Discharge
- Doctor Owl
- Drestarata
- Dying From The Inside
- Dying Morbid
- Fallen To Pieces
- Fasik
- Gorfforol
- Gravemaskin Sirkus
- Hell In Cell
- Jagoan Neon
- Little Bandit
- Morron Brother
- My Own Dream
- Serangan Jantung
- Stand In
- Strike Ball
- Today For Straight
- Undead Savage
- Victim Behind Pain

Contact person:
Tio 081808073277
Tomber 087859760231
Ardhi 083834790130
Lanjutkan Membacanya- Agresi Menghitam #1
 

About